Biaya Masuk SMA ABBS Surakarta PPBD TA 2024/2025

Biaya Masuk SMA ABBS Surakarta – Beberapa orang tua seringkali merasa penasaran terhadap besaran biaya pendaftaran yang diterapkan oleh pihak panitia PPDB SMA ABBS Surakarta.

Pasalnya biaya pendaftaran di SMA ABBS Surakarta setiap tahunnya kerap mengalami perubahan, baik itu turun ataupun naik. Hal itu menyesuaikan terhadap kebijakan yang sudah ditentukan oleh sekolah tersebut.

Meskipun begitu diketahui bahwa perubahan biaya pendaftaran di SMA ABBS Surakarta dianggap tidak terlalu signifikan. Diketahui bahwa tarif masuk di sekolah tersebut pun masih cukup terjangkau.

Lantas, berapa sebenarnya biaya di SMA ABBS Surakarta? Kami telah merangkum informasinya secara mendetail. Apabila ingin mengetahui besaran biayanya, silakan simak ulasan selengkapnya di bawah ini.

Profil SMA ABBS Surakarta

Profil SMA ABBS Surakarta

SMA ABBS (Al Abidin Blingual Boarding School) Surakarta merupakan sekolah tingkat SLTA Islam pertama di Solo yang melaksanakan pembelajaran menggunakan bahasa Inggris pada semua mata pelajaran (Kecuali Bahasa Arab, Bahasa Indonesia, Bahasa Arab, Bahasa Jawa dan PAI).

SMA ABBS Surakarta memiliki visi untuk mewujudkan generasi berakhlakul karimah, inovatif dan cerdas. Hal itu pun dibuktikan melalui penerapan metode pembelajaran yang efektif, modern serta mudah dipahami oleh para siswa ataupun siswinya.

SMA ABBS Surakarta juga mempunyai misi guna menciptakan lingkungan sekolah Islami serta berakhlakul karimah. Sekolah tersebut juga mengintegrasikan sekaligus mewujudkan nilai agama dalam kehidupan siswa. Dengan begitu para siswa pun mampu berkembang sesuai nilai-nilai ajaran Agama Islam.

Hingga kini SMA ABBS Surakarta menjadi salah satu sekolah swasta favorit di wilayah Solo. Hampir setiap tahunnya, penerimaan peserta didik baru di sekolah tersebut selalu ramai oleh calon peserta didik baru. Penerapan biaya masuk cukup terjangkau menjadi alasan SMA ABBS Surakarta diminati oleh siswa siswi.

Alamat

SMA ABBS Surakarta termasuk sebagai sekolah swasta yang memiliki letak berada di pusat Kota Solo. Hal itu pun memungkinkan seseorang menjangkau lembaga pendidikan tersebut dengan lebih mudah. Mengingat akses menuju SMA ABBS Surakarta dapat dilalui berbagai kendaraan.

Terlebih lagi SMA ABBS Surakarta sudah terhubung dengan berbagai fasilitas umum, seperti transportasi offline ataupun online. Anda dapat memanfaatkan angkutan tersebut untuk pergi mengunjungi sekolah ini. Adapun alamat SMA ABBS Surakarta berada di:

  • Alamat: Jln Tarumanegara III, Banyuanyar, Banjarsari, Surakarta, Jawa Tengah
  • Nomor Telepon: 02717882145

Program

Dalam menyelenggarakan Kegiatan Belajar Mengajar (KBM), SMA ABBS Surakarta menyediakan beberapa program. Diketahui bahwa setiap programnya memiliki kualitas pendidikan terbaik dan telah disesuaikan terhadap perkembangan zaman di era modern.

SMA ABBS Surakarta menawarkan program pembelajaran menggunakan mempelajari ajaran Agama Islam secara mendalam, kelas international hingga melakukan pemrograman web. Dapat dipastikan bahwa para siswa akan mendapatkan pengalaman belajar nyaman serta menyenangkan.

  • Cambridge Class Program
  • Tahfidz Class Program
  • ICT Class Program

Ekstrakurikuler

Tak hanya berfokus terhadap Kegiatan Belajar Mengajar saja, SMA ABBS Surakarta pun memperhatikan bakat dari setiap siswanya. Hal itu dibuktikan melalui penyediaan ekstrakurikuler cukup lengkap. Mulai dari bidang olahraga, musik, editing video, memasak hingga astronomi.

Kelengkapan ekstrakurikuler ini diharapkan dapat membuat para siswa lebih leluasa dalam memilih kegiatan ekskul sesuai minat ataupun bakat. Ekstrakurikuler di SMA ABBS Surakarta, di antaranya:

  • Jurnalistik
  • Akustik
  • Graphic Design
  • IT Club
  • Vocal
  • Fotografi
  • Editing Video
  • Manga
  • Astronomi
  • Science Club
  • Arabic
  • English
  • Cooking
  • Tari Saman
  • Taekwondo
  • Tapak Suci
  • Karate
  • Badminton
  • Air Softgun
  • Panahan
  • Basket
  • Futsal
  • Volly

Fasilitas

Untuk menunjang kegiatan pembelajaran siswa lebih nyaman, SMA ABBS Surakarta berupaya guna menghadirkan sederet fasilitas. Setiap fasilitasnya memang dilengkapi fitur-fitur terbaru atau menggunakan teknologi modern. Oleh karena itu biaya masuk atau pendidikan di SMA ABBS Surakarta sebanding dengan fasilitas yang didapatkan.

  • Ruang belajar ber-AC
  • Laboratorium Komputer
  • Kantin
  • Lapangan olahraga

Rincian Biaya Masuk SMA ABBS Surakarta

Rincian Biaya Masuk SMA ABBS Surakarta

SMA ABBS Surakarta termasuk sebagai salah satu sekolah swasta di mana memberlakukan biaya masuk relatif murah. Hal itu dapat dilihat dari nominal SPP yang diterapkan oleh lembaga pendidikan tersebut. Besaran biaya SPP SMA ABBS Surakarta sendiri dapat mencapai angka Rp 800 ribuan.

Namun perlu diingat bahwa biaya pendaftaran di SMA ABBS Surakarta terbagi menjadi beberapa kategori. Antara lain diperuntukkan pada pengembangan institusi, pendidikan hingga boarding. Berikut adalah rincian biaya masuk di SMA ABBS Surakarta berdasarkan kategori.

Pengembangan Institusi

KeteranganBiaya Masuk
Angsuran PertamaPada Saat Daftar Ulang Gelombang Istimewa
Angsuran KeduaRp 2.000.000

Pendidikan

Pembiayaan SMA ABBSPendataan Peminat Sekolah (PPS) (Gelombang Istimewa)Gelombang Reguler
ABCD
BPI TAHAP I (Tahun Ke-1)8.500.0008.600.0008.800.0009.000.00014.000.000
SPP (per bulan)800.000800.000800.000800.000800.000
Ekstrakurikuler (per bulan)50.00050.00050.00050.00050.000
Seragam (1x)1.000.0001.000.0001.000.0001.000.0001.000.000
Pengadaan Buku dan Penyelenggaraan Penilaian (per semester)750.000750.000750.000750.000750.000
Kegiatan (per semester)850.000850.000850.000850.000850.000
Wakaf Pendidikan (1x)Rp 500.000/Rp 1.000.000/Rp 1.500.000/>Rp 1.500.000
Jumlah12.450.00012.550.00012.750.00012.950.00017.950.000

Boarding

KeteranganBiaya Boarding
Biaya Investasi Boarding (1x)Rp 2.500.000
Biaya Operasional Boarding (Per Semester)Rp 6.000.000
Perlengkapan (1x)Rp 1.500.000
Total Biaya BoardingRp 10.000.000

Berdasarkan tabel di atas, diketahui bahwa SMA ABBS Surakarta memberikan keringanan dalam pembayaran pengembangan institusi. Hal itu berupa pembayarannya menggunakan sistem angsur sebanyak dua kali.

Baca Juga:

Namun perlu diperhatikan kembali bahwa informasi mengenai biaya pendaftaran SMA ABBS Surakarta ini bersifat tidak tetap dan bisa berubah sewaktu-waktu. Pasalnya pihak SMA ABBS Surakarta memiliki kebijakan tersendiri dalam menentukan besaran biaya pendaftaran calon peserta didik baru.

Syarat Masuk SMA ABBS Surakarta

Syarat Masuk SMA ABBS Surakarta

Tertarik untuk mendaftar di SMA ABBS Surakarta karena biaya masuk yang diterapkan cukup terjangkau? Maka Anda calon peserta didik baru perlu melengkapi sejumlah persyratan terlebih dahulu.

Syarat-syarat pendaftaran di lembaga pendidikan tersebut cukup sederhana. Persyaratan masuk di SMA ABBS Surakarta, meliputi:

  • Beragama Islam dan berkelakuan baik.
  • Sehat jasmani dan rohani.
  • Sanggup menaati tata tertib dari sekolah.
  • Lulus seleksi di mana diselenggarakan oleh SMA ABBS Surakarta. Ini meliputi tes akademik mata pelajaran seperti IPA, PAI, Bahasa Inggris dan Matematika dengan durasi pengerjaan selama 90 menit.

Jadwal Pendaftaran SMA ABBS Surakarta

Jadwal Pendaftaran SMA ABBS Surakarta

Tak hanya memperhatikan besaran biaya saja, tetapi Anda juga harus mengetahui terkait jadwal pendaftaran di SMA ABBS Surakarta. Mengingat hal itu dapat dijadikan sebagai acuan dalam menentukan waktu mendaftar di lembaga pendidikan tersebut. Jadwal pendaftaran SMA ABBS Surakarta, seperti:

  • Jadwal Pendaftaran SMA ABBS Surakarta: 1 September – 31 Desember
    • (Jam Kerja 08.00 – 13.00) Hari Senin – Jumat
    • (Jam Kerja 08.00 – 11.00) Hari Sabtu

Kesimpulan

Mungkin itu saja pembahasan mengenai biaya masuk SMA ABBS Surakarta. Untuk memastikan kembali terkait uang pendaftaran tersebut, silakan hubungi panitia PPDB secara langsung. Demikianlah ulasan singkat ini, semoga dapat bermanfaat bagi yang ingin mendaftar di SMA ABBS Surakarta.

Tinggalkan komentar